Nike Akan Rilis Sepatu 'Back to the Future'

Nike Akan Rilis Sepatu 'Back to the Future'



Masih dalam euforia "Hari Back to the Future", Nike belum lama ini mengumumkan akan membuat sepatu Marty Mcfly yang bisa mengikat tali sepatu dengan sendirinya.
Sebelumnya, pihak Nike sudah pernah merilis replika sepatu "kets" dengan nama Nike Mag, namun para penggemar sepatu dan film kecewa karena tidak memiliki kemampuan untuk mengikat tali sepatu secara otomatis.
Belum lama ini Nike dan Michael J. Fox memberi tanggapan mereka terhadap produk baru mereka. Melalui akun Twitter resmi, Michael J. Fox Foundation memperlihatkan foto-foto dan videonya sedang mencoba sepatu baru dengan mengatakan, "Ini sungguhan... Dirlis musim semi 2016."

Menurut laporan IFL Science yang dikutip Sabtu (24/10/2015), sebagian keuntungan dari penjualan sepatu akan didonasikan kepada Michael J. Fox Foundation yang didedikasikan kepada penelitian penyakit parkinson. Ia cukup ternama di kalangan masyarakat penderita penyakit tersebut.

Michael J.Fox jajal sepatu buatan Nike yang bisa mengikat tali sepatu secara otomatis.
Tercatat sekitar 6,3 juta orang mengidap penyakit parkinson di seluruh dunia. Nike berharap sepatu ini dapat memiliki fungsi lebih bagi penderita parkinson, mengingat fungsinya yang dapat mengikat tali sepatu secara otomatis.

0 komentar:

Posting Komentar

More

Whats Hot